Selasa, 12 Januari 2016

[Master Post] Fantasy Science Fiction Dystopia Reading Challenge


Akhirnya... setelah ngubek-ngubek banyak blog, aku menemukan RC yang aku pengen. Jujur saja, fantasy adalah genre paling favoritku. Makanya aku ikutan dan ambil kelas ELF.

Berikut syaratnya:
  1. FSFD-RC 2016 berlangsung dari 10 Januari 2016 - 10 Januari 2017 (tepat satu tahun). Buku-buku yang dihitung di dalamnya hanyalan yang dibaca pada periode tersebut.
  2. Kamu tidak perlu mempunyai blog untuk ikutan FSFD-RC 2016. Tetapiharus membuat review dari buku yang dibaca.
  3. Harus memiliki media untuk mengepos review, baik itu blog, akun Facebook melalui fitur "Notes", akun Goodreads, atau yang lainnya.
  4. Buku yang dibaca merupakan genre fantasi, fiksi ilmiah, dan distopiatanpa batasan subgenre. Selengkapnya bisa baca di sini.
  5. Buku yang dibaca boleh dalam bentuk fisik (paperback) dan digital (e-book).
  6. Mendaftarkan dirimu melalui formulir di blog Raafi. Pendaftaran dibuka hingga 31 Desember 2016 
Kategori tambahannya:
  • [0] Uncategorized - Kategori paling mudah! Baca buku yang tidak termasuk dalam kelima kategori di bawah ini.
  • [1] Before 50s - Baca buku yang terbit sebelum tahun 50-an. 50-an berarti tahun 1959 masih termasuk kategori ini. Klasik? Kenapa tidak?
  • [2] Stand Alone - Baca buku yang tidak memiliki sekuel atau berdiri sendiri. Kebanyakan buku-buku bergenre ini kan berseri.
  • [3] After 2010 - Baca buku yang terbit pada tahun 2010 dan setelahnya. Sepertinya ini juga termasuk kategori mudah.
  • [4] Movie to Release - Menunggu film yang akan tayang tahun ini? Bagaimana kalau membaca bukunya dahulu? Baca buku yang filmnya akan tayang tahun ini!
  • [5] Crunchy Pillow - Baca buku dengan ketebalan lebih dari 500 halaman. Yakinlah kamu pasti bisa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar